Pemkab Nagan Raya buka peluang investasi pabrik turunan minyak kelapa sawit
Pj Bupati Nagan Raya, Provinsi Aceh, melakukan ajang promosi investasi dengan sejumlah calon investor secara daring dan tatap muka di ruang kerjanya di Kompleks Perkantoran Suka Makmue, Rabu (21/12/2022). (HO-Dok Pemkab Nagan Raya)

ACEHSATU.COM | Nagan Raya – Peluang investasi bagi investor minyak goreng dibuka oleh Pemerintah Kabupaten Nagan Raya sebagai pendorong hilirisasi minyak kelapa sawit (CPO) yang ada di daerah tersebut.

“Peluang investasi ini kami buka sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,” ungkap Pj Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas didampingi Sekda H Ardimartha, Kamis, (22/12/2022).

Fitriany mengatakan peluang investasi ini dilakukan sebagai upaya pemerintah daerah untuk mendukung kelancaran bagi investor, agar dapat berinvestasi di daerah yang dikenal memiliki luas kebun kelapa sawit tersebut.

Pj Bupati juga menjelaskan alasan pemerintah daerah mengundang investor agar berinvestasi di Kabupaten Nagan Raya, karena daerah tersebut memiliki Sumber Daya Alam (SDA) yang ada terutama kelapa sawit dengan luas kebun mencapai 71 ribu hektare lebih.

Untuk itu, diperlukan adanya pembangunan refinery dan hilirisasi minyak kelapa sawit, guna dilakukan produksi berbagai produk turunan kelapa sawit yang bernilai ekonomis.

Ajang promosi investasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Nagan Raya dilakukan dengan cara daring melalui aplikasi Zoom Meeting dengan diikuti oleh para calon investor dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) kata kata Fitriani.

Menurut Fitriany, kegiatan secara Zoom Meeting itu untuk memaparkan dan presentasi calon investor rencana investasi pembangunan pabrik refinery di wilayah Kabupaten Nagan Raya.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat semakin meningkatkan minat investor untuk berinvestasi di Nagan Raya,” demikian tutup Pj Bupati Nagan raya, Fitriany Farhas.