Tips Sukses Bisnis Digital ala Putri Balqis
ACEHSATU.COM – Tips sukses bisnis digital punya banyak ragam. Salah satunya sepeti apa yang dilakoni perempuan satu ini.
Namanya Putri Balqis, perempuan enterpreneur asal Langsa, Aceh ini rela tinggalkan jabatan mapan sebagai staf keuangan di perusahaan Blue Bird Group.
Lulusan diploma LP3I Poltek Medan merupakan anak pertama dari 4 bersaudara.
Saat ini Balqis, sibuk wara wiri Aceh-Jakarta untuk mengurus bisnis yang ditekuninya di bidang jasa keuangan (perlindungan aset).
Dan kini, ia menjadi leader markaeting Vision Agency Coorporation bagian dari perusahaan Allianz Syariah.
Sebuah perusahaan asuransi yang valuasinya etrus meningkat berkembang.
Redaksi ACEHSATU.com merangkum perbincangan dengan perempuan enterpreneur yang diturunkan dalam bentuk tanya jawab.
Berikut wawancara kami dengan Putri Balqis:
Apa yang menyebabkan berhenti bekerja di pekerjaan terakhir?
Masalah waktu untuk keluarga
Kenapa memutuskan berbisnis?
Tetap pengen punya uang sendiri tapi tetap flexible waktu buat keluarga
Kenapa memilih bisnis yang basis syariah?
Karena valuenya lebih berkah dan adil serta universal
Kesampean gak dengan kebebasan waktu dan kebebasan belanja?
Kesampean dong, bisa menyalurkan hobby shoping dan traveling, bisa banget
Gimana tanggapan keluarga setelah berbisnis?
keluarga sangat mendukung
Sejauh ini daerah mana aja yang dijadikan target market selain Jakarta?
Aceh keseluruhan
Ketika kembangkan di Langsa, sulit gak?
Unik aja seru pokoknya, terlebih meungkin perbedaan kultural menyebabkan pemahaman soal bisnis yang saya jalanin belum diterima maksimal
Di bisnis yang dikembangkan ini rata-rata juga isinya anak muda ya?
Betul, range umur 18-50 tahun
Bagaimana cara pendekatan bisnis, untuk bisa bermitra ato jadi client?
Tetap bina silaturahmi dan kepercayaan. Kan banyak anak muda, kadang masih belum konsisten, Ya ga papa yang penting mereka punya semangat
Berapa kali bolak balik Jakarta -banda – Langsa selama sebulan?
ia sering bgt
Balqis itu suka banget belanja ya?
Betul
Punya budget khusus gak?
Enggak- itukan shoping perlu duit: ember
Kira-kira bisnis yang disukai anak zaman sekarang tuh apa ya?
Bisa pake baju casual, gak terikat jam kantor, dan bisa nongkrong hangout bareng
Apa sih kira-kira yang menjadi kunci kesuksesan Ibu?
punya impian besar, punya perencanaan dan Istiqomah terhadap apa yang sudah direncanakan , semangat
Nah closing statement apa pesen buat temen yang mau mulai berbisnis?
Bisnis itu gampang bisnis itu asyek jika kamu mencintainya , karena setiap sesuatu yang dilakukan dengan cinta semua itu akan indah. (*)
NONTON JUGA: