Cek Penerapan Protokol Covid-19 dan Program BEREH, Para Asisten Pimpin Kunjungan ke 45 SKPA, Apa Hasilnya?

Selain memantau penerapan protokol kesehatan, Tim Gabungan Sekretariat Daerah Aceh juga datang untuk memastikan program BEREH masih tetap berjalan.


ACEHSATU.COM | BANDA ACEH
– Tim Gabungan Sekretariat Daerah Aceh yang dipimpin para Asisten Sekda Aceh memantau penerapan protokol kesehatan Covid-19 dan gerakan bersih, rapi, estetis dan hijau (BEREH) di seluruh kantor satuan kerja perangkat Aceh (SKPA), Rabu (3/6/2020).

Demikian antara lain keterangan tertulis Biro Humas Pemerintah Aceh yang diterima ACEHSATU.com, Rabu malam. Disebutkan, terdapat tiga tim yang turun untuk memantau. Ketiga tim dipimpin oleh para Asisten Sekda Aceh dengan total kunjungan sebanyak 45 kantor SKPA.

Asisten  Bidang Pemerintahan dan Keistimewaan, M Jafar memimpin tim satu. Sedangkan tim dua oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembanguan, Teuku Ahmad Dadek, dan tim tiga dipimpin oleh Asisten Bidang Administrasi Umum, Bukhari. Dalam kegiatan itu masing-masing tim juga didampingi sejumlah kepala Biro di lingkungan Setda Aceh.

Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekda Aceh, Teuku Ahmad Dadek, mengatakan, pemantauan itu dilakukan guna memastikan semua anjuran protokol kesehatan sudah diterapkan di lingkungan kantor Pemerintah Aceh. Ia mengatakan, penerapan protokol kesehatan penting guna memutuskan penyebaran virus corona.

Dadek mengatakan, penerapan protokol kesehatan di lingkungan kantor Pemerintah Aceh itu meliputi penyediaan tempat cuci tangan  dan melakukan pengecekan suhu badan di pintu masuk kantor. Kemudian, para pegawai diharuskan untuk memakai masker dan menjaga jarak fisik antar sesama.

“Kita juga meminta kepada setiap dinas untuk membuat SK tim penegakan protokol kesehatan di lingkungan kantor. Nantinya tim ini yang akan mendisiplinkan para pegawai untuk menerapkan protokol kesehatan,” ujar Dadek.

Selain memantau penerapan protokol kesehatan, Tim Gabungan Sekretariat Daerah Aceh juga datang untuk memastikan program BEREH masih tetap berjalan. Namun dalam keterangannya, Biro Humas Pemerintah Aceh tidak melaporkan terkait hasil pemantauan Tim Gabungan ke 45 kantor SKPA tersebut.

Selanjutnya disebutkan, tim juga mendorong agar seluruh pegawai di bawah kewenangan Pemerintah Aceh melakukan donor darah.

Gerakan donor darah itu merupakan gagasan Plt Gubernur Aceh, guna mencukupi kebutuhan darah di setiap rumah sakit. (*)

AcehSatu Network
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Optio, neque qui velit. Magni dolorum quidem ipsam eligendi, totam, facilis laudantium cum accusamus ullam voluptatibus commodi numquam, error, est. Ea, consequatur.