Kios Bakso di peudada

Kios Bakso di Garot Peudada Terbakar

Kios Bakso di Peudada Terbakar ACEHSATU.COM | BIREUEN – Satu unit kios kontruksi kayu tempat usaha bakso habis terbakar, berada dipinggir jalan Banda Aceh-Medan, Gampong Garot, Kecamatan Peudada, Bireuen, Rabu (06/01/2020) sekitar pukul 03:00 WIB. Informasi diperoleh Acehsatu.Com, tidak ada korban dalam peristiwa menimbulkan kerugian materil bagi pemiliknya, saat itu sudah pulang ke rumahnya. Cepatnya … Read more

Kios Bakso di Peudada Terbakar

ACEHSATU.COM | BIREUEN – Satu unit kios kontruksi kayu tempat usaha bakso habis terbakar, berada dipinggir jalan Banda Aceh-Medan, Gampong Garot, Kecamatan Peudada, Bireuen, Rabu (06/01/2020) sekitar pukul 03:00 WIB.

Informasi diperoleh Acehsatu.Com, tidak ada korban dalam peristiwa menimbulkan kerugian materil bagi pemiliknya, saat itu sudah pulang ke rumahnya. Cepatnya rambatan api diduga dari korslet listrik, kios tidak dapat diselamatkan petugas pemadam Pos Kota Bireuen tiba di lokasi.

Kapolres Bireuen AKBP Taufik Hidayat SH SIK MSi melalui Kapolsek Peudada Iptu Mukhlis didampingi Kanit III SKPT Polsek Peudada Bripka Irwan, Rabu (06/11/2020) pagi ditanyai Acehsatu.Com di Mapolsek menjelaskan.

Kios itu miliknya Agus Mulyadi (39) warga Dusun Blang, Gampong Calok, Kecamatan Peudada, kejadian sekitar pukul 03:00 WIB diduga korlset listrik, pemiliknya pulang dari kiosnya di Gampong Garot Peudada, Selasa (05/01/2020) pukul 23:00 WIB.

Dijelaskan belum diketahui pasti seperti apa awal kejadiannya, dinihari itu petugas Polsek memperoleh informasi dari warga terkait kebakaran kios itu, dan selanjutnya segera minta bantuan petugas pemadam Bireuen.

Kios itu awalnya sebagai tempat usaha jualan bakso dan tidak jualan lagi, saat ini lagi dibuat untuk berjualan keripik pisang, akibat kejadian itu peralatan jualan seperti rak dan lainnya terbakar. Dilokasi sudah kita pasang garis Polisi,” jelas Kapolsek.

Keterangan yang diperoleh Acehsatu.Com, Rabu (06/01/2020) pagi di Tkp dari warga sekitar, belum diketahui bagaimana kejadian awalnya, kebakaran kios saat hujan gerimis dilihat supir dan penumpang minibus angkutan umum lagi melintas di jalan Banda Aceh – Medan.

Kios Bakso di peudada
Kondisi kios habis terbakar di pinggir jalan Banda Aceh-Medan Gampong Garot, Kecamatan Peudada, Rabu (06/01/2020) pagi. (Foto: Rahmat Hidayat/ACEHSATU.COM).

Kemudian supir menyalakan klakson mobil  dan penumpang membangunkan warga, mengabarkan ada kebakaran kios itu, tidak lama ramai datang warga dan kondisi api sudah membesar dan kios tidak dapat diselamatkan petugas pemadam datang kelokasi, ujar warga. (*)  

AcehSatu Network
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Optio, neque qui velit. Magni dolorum quidem ipsam eligendi, totam, facilis laudantium cum accusamus ullam voluptatibus commodi numquam, error, est. Ea, consequatur.