Menteri KKP Edhy Prabowo (Foto: dok. KKP)

ACEHSATU.COM | JAKARTA – Menteri Kelautan dan Perikanan (KP) Edhy Prabowo dikabarkan positif COVID-19. Wakil Ketua Komisi IV DPR Daniel Johan membenarkan kabar tersebut.

“Iya, kabar yang saya dapat seperti itu (Menteri KP Edhy Prabowo positif COVID-19),” kata Daniel saat dimintai konfirmasi pada Selasa (8/9/2020). Komisi IV DPR adalah mitra Kementerian KP.

Daniel mengatakan Edhy Prabowo dikabarkan positif COVID-19 sejak Kamis (3/9). Ia menjelaskan mendapat informasi tersebut dari salah satu staf di Kementerian Kelautan dan Perikanan (KP).

“Kamis tanggal 3 (September). Dari staf di dalam (Kementerian KP)” ujar Daniel.

Setelah mendapatkan informasi itu, Daniel langsung menghubungi Edhy Prabowo. Namun ia tidak langsung menanyakan hal tersebut. Daniel hanya mendoakan agar Edhy Prabowo selalu sehat.

“Saya langsung WA Bang Edhy, tapi tidak secara langsung menanyakan hal itu, hanya mendoakan agar selalu sehat dan lancar. Dijawab, ‘Amin, terima kasih, Pak Ketua’,” ungkap Daniel. (*)