https://acehsatu.com/wp-content/uploads/fluentform/ff-8740b409234642c1f6cfafd8c0f9acfe-ff-WhatsApp-Image-2024-03-13-at-14.50.40.jpeg

Berita Lainnya

Hukum

Politik

Persiraja
Momen para pemain Persib merayakan gol ke gawang Persiraja. Foto: Dok. Liga Indonesia Baru

ACEHSATU.COM | SLEMAN – Persib Bandung menjadi juara Grup D Piala Menpora 2021. Hasil ini didapat usai menang dramatis atas Persiraja Banda Aceh.

Di Stadion Maguwoharjo, Jumat (2/4/2021), Persib unggul lebih dulu lewat sundulan Wander Luiz di menit ke-25, namun Persiraja sukses menyamakan kedudukan di menit ke-90 lewat Assanur Rijal.

Ferdinand Sinaga keluar sebagai pahlawan Maung Bandung lewat gol di injury time babak kedua. Tambahan tiga poin membuat Persib menduduki puncak klasemen akhir dengan 7 poin, dan lolos ke perempatfinal menemani Bali United yang mengoleksi 5 poin.

Persiraja
Momen para pemain Persib merayakan gol ke gawang Persiraja. Foto: Dok. Liga Indonesia Baru

Adapun Persiraja harus puas berada di urutan ketiga dengan tiga poin dan harus angkat koper dari Piala Menpora 2021.

Jalannya pertandingan

Persiraja coba menekan lebih awal. Asep Budi memperoleh peluang di menit ke-7, tapi penyelesaian akhirnya masih melebar dari sasaran. Di menit ke-20, giliran Defri Rizky yang gagal menuntaskan kesempatan menjadi gol.

Persib mendapatkan peluang di menit ke-22. Tendangan rabona Wander Luiz masih menyamping di sisi kiri gawang Persiraja.

GOL! Wander Luiz membawa Persib unggul di menit ke-24. Menerima umpan Nick Kuipers di sisi kanan, Febri Hariyadi masuk ke kotak penalti lalu memberikan crossing lambung kepada Wander Luiz, yang dengan sundulannya berhasil menjebol gawang Persiraja yang dijaga Fakhrurrazi Kuba.

Tertinggal satu gol, Persiraja coba membalas. Defri Rizky melepaskan tendangan bebas di menit ke-29, tapi diblok pagar hidup Persib. Second ball yang diambil Silvio Escobar pun bernasib serupa.

Escobar kembali punya peluang lewat tendangan bebas di menit ke-44 setelah Miftahul Hamdi dilanggar Henhen Herdiana, namun sepakannya melambung di atas gawang Persib.

Nyaris! Persib punya peluang emas di injury time babak pertama. Febri Hariyadi melakukan solo run dan sudah berhasil mengecoh Fakhrurrazi yang keluar dari kotak penalti, namun sepakannya masih melebar di sisi kanan gawang.

Di sisa injury time, Hamdi juga punya peluang lewat sepakan jarak jauh, memanfaatkan kiper Teja Paku Alam yang sedikit keluar dari sarangnya, namun masih melambung di atas gawang Persib. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Persib coba menekan sejak awal. Wander Luiz mendapat kesempatan mencetak gol di menit ke-48 usai menerima crossing Farshad Noor, namun sontekannya masih gagal menjebol gawang Persiraja.

Di menit ke-67, Wander Luiz melihat Fakhrurrazi keluar dari sarangnya dan melepaskan tembakan dari tengah lapangan, namun bola masih melambung di atas gawang. Semenit berselang, sepakan Beckham Putra masih menyamping di sisi kiri.

Tekanan Persib berlanjut. Febri kembali punya peluang di menit ke-70 lewat tendangan bebas, tapi eksekusinya lemah dan bisa diatasi Fakhrurrazi. Dua menit kemudian, tendangan voli Ezra Walian masih melambung jauh.

Peluang emas kembali dibuang Persib di menit ke-81. Ferdinand Sinaga menerima umpan terobosan dan sudah berhasil mengecoh Fakhrurrazi, tapi sepakannya malah melebar. Nasib serupa dialami sepakan Bayu Fiqri semenit setelahnya.

GOL! Persiraja menyamakan kedudukan di menit ke-90. Assanur Rijal mencetak gol lewat sundulan usai menerima crossing dari sisi kiri. Skor imbang 1-1.

Persiraja bersemangat mengejar kemenangan di injury time babak kedua. Namun Persib justu mencetak gol kemenangan di menit ke-90+3.

Beckham Putra dengan cerdik memberi umpan terobosan kepada Ferdinand kotak penalti. Dengan satu sepakan kaki kanan, penyerang 32 tahun sukses menjebol gawang Persiraja.

Skor 2-1 untuk Persib bertahan hingga usai. (*)

Starting line-up

Persib Bandung: Teja, Henhen (Jardel 90'), Igbonefo, Kuipers, Zalnando (Bayu 62'), Febri, Dedi, Farshad (Beckham 61'), Frets Butuan (Vizcarra 72'), Wander (Sinaga 72'), Ezra Walian (Saiful 90')

Persiraja Banda Aceh: Fakhrurrazi, Kasim, Tri Rahmad, Asep Budi, Rendy (Eriyanto 62'), Ousmane, Assanur, Defri (Zamrony 86'), Hamdi, Escobar (Vivi 87'), Gabriel (Ramadhan 87')