https://acehsatu.com/wp-content/uploads/fluentform/ff-8740b409234642c1f6cfafd8c0f9acfe-ff-WhatsApp-Image-2024-03-13-at-14.50.40.jpeg

Berita Lainnya

Hukum

Politik

Foto ACEHSATU.COM
Kepala Dinas Pendidikan Aceh Drs. Rachmat Fitri HD, MPA dalam sambutan dan arahannya juga menyampaikan rasa bangga atas kerja nyata DPW AGPAII Aceh dimana Guru guru PAI yang bergabung dalam AGPAII gerakannya masif, terstruktur dan bergerak nyata.

DPW AGPAII Aceh Adakan Workshop PAI Nasional, Kadisdik Aceh Buka Acara

ACEHSATU.COM, BANDA ACEH – Dewan Pengurus Wilayah Asosisasi Guru Pendidikan Agama Islam Indonesia (DPW AGPAII) Aceh melaksanakan kegiatan Workshop PAI Nasional yang di ikuti 480 peserta baik dari Aceh maupun dari luar Aceh termasuk dari Papua.

Kegiatan Workshop ini dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Aceh Drs. Rachmat Fitri HD, MPA secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Rabu (11/11/2020).

Ketua Panitia Pelaksana Mustafa, S.Pd.I,M.Ag melaporkan jumlah peserta yang mengikuti kegiatan ini hampir mencapai 500 GPAI tersebar dari semua Provinsi se-Indonesia.

“Alhamdulillah kegiatan yang dilaksanakan oleh DPW AGPAII Aceh mendapat sambutan yang luar biasa dari Guru Pendidikan Agama Islam mulai jenjang TK/PAUD,SD,SMP,SMA dan SMK”,

Kegiatan ini akan berlangsung selama 4 hari sejak tanggal 11 s.d. 14 November 2020 dengan pola 32 JPL.

Acara dimoderatori oleh Diana Safitri, S.Pd.I (Guru PAI SDN 22 Banda Aceh) ini mengangkat tema “Peningkatan Kompetensi Guru PAI Bidang IT (Pemanfaatan Aplikasi AGPAII Digital dalam PBM Daring)”, berlangsung khidmat dan disiarkan secara langsung melalui youtube.

Diawali dengan pembacaan ayat suci Alqur’an oleh Azhari, S.Pd.I ( Kepala SDN Samahani Aceh Besar) yang juga sebagai Pengurus DPW AGPAII Aceh.

Sementara Ketua DPW AGPAII Aceh Ahlul Fikri, S.Pd.I.,M.Pd dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan rasa bahagia atas terselenggaranya kegiatan ini denga penuh khidmat dan mendapat sambutan dari berbagai pihak termasuk Dinas Pendidian Aceh, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh juga didukung penuh oleh Kepala Sekolah SMK-SMTI Banda Aceh serta Guru Pendidikan Agama Islam.

“Alhamdulillah kami amat berbahagia dengan capaian ini terlebih peserta hampir 500 orang yang mendaftar dari seluruh Indonesia.Kegiatan webinar ini di inisiasi oleh keberadaan KTA AGPAII Digital yang didalamnya berisi aplikasi RPP AGPAII Digital,Penilaian dan Aplikasi Siswa PAI.” ucap Ahlul Fikri.

Ketua Umum DPP AGPAII DR.Mahnan Marbawi, MA dalam sambutannya memberikan penghargaan dan apresiasi kepada DPW AGPAII Aceh yang telah hadir memberikan kontribusinya dalam pembinaan Guru Pendidikan Agama Islam terlebih dimasa Pandemi Covid 19.

“Kami bangga melihat kerja nyata Pengurus DPW AGPAII Aceh. KTA AGPAII Digital memiliki keuggulan yang luar biasa,tersistem rapi dan bisa diakses oleh semua GPAI dan Pengawas PAI.” ungkap Mahnan Marbawi.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh yang diwakili oleh Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam H.Muntasyir, S.Ag.,MA memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.

DPW AGPAII Aceh telah nyata memberikan terobosan untuk melahirkan Guru Pendidikan Agama Islam yang punya kemampuan dibidang IT dalam menerapkan pembelajaran. Secara tidak langsung AGPAII telah memberikan stimulus kepada GPAI untuk terus meningkatkan Profesionalisme dan kemampuan Pedagogik sehingga mutu pendidikan agama semakin berkualitas.

Kepala Dinas Pendidikan Aceh Beri Apresiasi

Kepala Dinas Pendidikan Aceh Drs. Rachmat Fitri HD, MPA dalam sambutan dan arahannya juga menyampaikan rasa bangga atas kerja nyata DPW AGPAII Aceh dimana Guru guru PAI yang bergabung dalam AGPAII gerakannya masif, terstruktur dan bergerak nyata.

“Kami senantiasa mengikuti kiprah DPW AGPAII Aceh melalui Group Watshapp dan terbukti Guru PAI Aceh memiliki kemampuan yang bagus dan telah nyata memberikan warna tersendiri dalam menerapkan pembelajaran berbasis IT terlebih pada masa pandemi.”

“Kami sangat bangga atas capaian ini semoga AGPAII terus dapat berkarya dan menjadi motivator Guru PAI dalam meningkatkan kualiatas Pendidikan Aceh,” ungkap Kadisdik Aceh dihadapan seluruh peserta workshop

Sekretaris DPW AGPAII Aceh Muhammad Yani, M.Ag menginformasikan kegiatan Workshop PAI Nasional akan dibahani oleh tiga Narasumber Nasional Rimelfi, S.Pd.I.,MM.,MA (Sumatera Barat), Habiburrohman AF, M.Pd.I (Jawa Timur) dan Ulfatul Husna, M.Pd ( Sidoarjo, Jawa Timur) dengan pola 32 JPL. Kegitan ini akan berlangsung secara virtual dan setiap peserta diharapkan mampu menghasilkan RPPA AGPAII Digital setelah mengikuti workshop ini.

“Kami mengharapkan semua peserta mengikutinya dengan serius sehingga ilmu yang disampaikan pemateri dapat terserap secara baik,” ungkap Pak Yani yang juga menjabat sebgai Ketua MGMP PAI SMA Provinsi Aceh.

Acara pembukaan ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Darwazi, S.Pd.I(Ketua DPD AGPAII Kabupaten Aceh Besar) yang juga Guru PAI pada SMPN Ali Hasjmy Aceh Besar. Pada hari Pertama pelaksanaan Webinar ini,tampil sebagai pemateri Rimelfi, S.Pd.I,MM,MA (Ketua DPW AGPAII Sumatera Barat) dan Ulfatul Husna, M.Pd dari Provinsi Jawa Timur. (*)